Bangunan di Bantaran Sungai Deli Jalan Inspeksi Dijadikan Tempat Judi Tembak Ikan

Sebarkan:
Lokasi judi tembak ikan

MARELAN |
Pengusaha judi ketangkasan tembak ikan kini semakin merajalela mengusai pasar Sumatera Utara, khususnya di Medan bagian Utara. Salah satunya berada di Bantaran Sungai Deli Jalan Inspeksi, Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan. Minggu (24/01/2020).

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, sebanyak 3 unit mesin tembak ikan dan para pemain terlihat ramai. terlihat bangunan semi permanen yang berdiri di bantaran sungai Deli, disulap menjadi judi tembak ikan. Seakan tidak ada takutnya pengusaha tersebut terang - terangan membuka bisnis di pinggir jalan yang banyak dilalui orang banyak dan tidak jauh dari jembatan Titipapan.

Jika kita melihat tempat tersebut tidak tampak seperti tempat judi karena ditutupin dengan papan, agar aktivitas perjudian lancar dan aman dari pihak Kepolisian Polres Pelabuhan Belawan dan Polsek Medan Labuhan.

Menurut warga sekitar mengatakan merasa resah atas keberadaan lapak perjudian game tembak ikan yang diketahui milik warga keturunan tionghoa.

"Disana selalu ramai seperti pajak bang, bahkan rata-rata pemain mengendarai mobil mewah," kata Deni (30) pria berkulit hitam tersebut 

" Kami heran bang sama pihak kepolisian, kenapa praktek lokasi judi tidak di grebek, padahal pemerintah lagi gencar-gencarnya untuk penanganan Covid 19, kami berharap segera di brantas," ungkapnya 

Warga meminta kepada Kapolda Sumut Irjen. Pol. Drs. Martuani Sormin Siregar, M.Si. untuk menindak tegas perjudian tembak ikan yang berada di pinggir bantaran Sungai Deli. Tangkap pelaku perjudian dan pemiliknya (Sigit)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini